Almond dan kurma adalah kombinasi serasi untuk mendapatkan rasa yang enak. Kamu bisa mengkombinasikan almond dan kurma untuk dijadikan berbagai macam makanan dan minuman, salah satunya seperti susu almond kurma.


Pada masa puasa Ramadhan ini pun susu almond kurma jadi minuman favorit karena dipercaya memiliki segudang manfaat kesehatan bagi tubuh. Tidak hanya bagi tubuh, susu almond kurma juga ternyata dapat bermanfaat bagi kesehatan kulit dan kecantikan. Seperti dikutip dari Eat Well, berikut ini 8 mafaat susu almond kurma bagi kesehatan:

1. Membantu Tubuh untuk Membentuk Sel Darah Merah
Kurma medjool atau raja kurma memiliki bentuk jauh lebih besar dari kurma jenis lainnya dan mengandung sangat banyak nutrisi. Medjool kurma adalah sumber tembaga yag baik, yang dapat membantu tubuh membentuk sel darah merah. Sel darah merah sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh.

2. Sumber Zat Besi
Kurma merupakan sumber zat besi yang sangat baik bagi tubuh. Zat besi adalah salah satu komponen penting dari hemoglobin di dalam sel darah merah yang dapat mempengaruhi kapasitas pembawa oksigen dalam darah.

3. Kaya Akan Vitamin A
Kurma adalah sumber vitamin A yang moderat, yang dikenal memiliki sifat antioksidan dan sangat penting bagi pengelihatan. Selain itu, vitamin A juga penting untuk menjaga selaput lendir dan kulit yang sehat.

4. Mencegah Kanker Paru-paru dan Rongga Mulut
Seperti yang telah dikatakan sebelumnya bahwa kurma mengandung vitamin A. Vitamin A sendiri telah terbukti dapat melindungi diri dari kanker paru-paru dan rongga mulut.

5. Bisa Membuatmu Merasa Lebih Kenyang
Sedangkan almond mengandung protein, lemak, dan serat yang tinggi. Kandungan-kandungan tersebut dapat membantumu merasa lebih kenyang karena itu memperlambat pelepasan glukosa ke dalam darah. Hasilnya, kamu tidak akan cepat lapar setelah mengonsumsinya.

6. Sumber vitamin E dan Lemak Tak Jenuh Tunggal
Vitamin E dan lemak tak jenuh tunggal yang terkandung dalam almond bermanfaat untuk melindungi kesehatan jantung. Bahkan almond adalah salah satu sumber vitamin E terbaik. Segenggam kecil almond mentah mengandung proporsi signifikan dari asupan makanan yang direkomendasikan.

7. Menurunkan Kolesterol
Terdapat beberapa penelitian yang telah dilakukan untuk menguji manfaat kacang bagi kesehatan manusia, terutama dalam hal metabolisme kolesterol. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa rutin mengonsumsi almond mentah terbukti dapat meningkatkan kolesterol HDL (pelidung) dan mengurangi LDL (kolesterol yang tidak diinginkan).

8. Memperbaiki Tekstur Kulit
Ada beberapa bukti yang menunjukkan bahwa almond memiliki kandungan yang dapat memperbaiki kulit dan teksturnya. Itulah mengapa banyak perusahaan produk perawatan dan kecantikan memasukkan minyak almond ke dalam komposisi dari produk mereka.

Vina Oktiani 
sumber : https://wolipop.detik.com/health-and-diet/d-4993237/manfaat-susu-almond-kurma-minuman-yang-jadi-tren-ramadhan-ini, akses tgl 01/05/2020.
Axact

PERSAGI Bandung

Vestibulum bibendum felis sit amet dolor auctor molestie. In dignissim eget nibh id dapibus. Fusce et suscipit orci. Aliquam sit amet urna lorem. Duis eu imperdiet nunc, non imperdiet libero.

Post A Comment: